Jumat, 09 November 2012

Tutorial Compile and Decompile Apk File with APKTOOL

Oke buat kamu yang ingin memodifikasi file apk di komputer, saya akan berbagi sedikit cara menggunakan APKTOOL yaitu sebuah tools khusus untuk compile dan decompile file apk android oke kita langsung aja ya.

1. Pertama-tama download terlebih dahulu file APKtool.7z Ekstrak ke sebuah folder.

2. Masukkan file framework-res.apk dan twframework-res.apk ke dalam folder tersebut.

3. Buka Command Prompt.bat yang ada di folder tersebut. Ketikkan :

    apktool if framework-res.apk
Kemudian ketikkan :
    apktool if twframework-res.apk
Maka akan tercipta sebuah 2 buah file apk pada folder
C:\Documents and Settings\Administrator\apktool
Lalu copy file SystemUI.apk ke dalam folder APKTOOL yang nantinya akan dimodifikasi

Untuk melakukan decompile maka ketikkan :
apktool d SystemUI.apk Proses nya agak lama.
Maka akan tercipta sebuah folder SystemUI

4. Nah di folder SystemUI ini berisi file-file yang sudah di decompile sehingga bisa kita edit. Baik itu mengganti gambar, ganti file XML, dan sebagainya. Contohnya seperti file XML yang jika dibuka langsung dari SystemUI.apk tanpa di decompile terlebih dahulu tidak akan terbaca. Jika sudah di decompile seperti ini maka file XML yang ada di SystemUI.apk akan dapat dibaca dan dibuka dengan notepad biasa sekalipun, saya menyarankan untuk menggunakan Notepad++.

Dan setelah memodifikasi file-file dalam folder SystemUI maka kita harus mengcompile agar nanti dapat kita pergunakan pada ponsel android kita dan untuk melakukan compile ketikkan :
apktool b SystemUI
dan perlu diingat untuk mengcompile cukup ketik nama foldernya saja tanpa .apk dan proses mungkin agak lama

5. Setelah selesai di dalam folder SystemUI akan tercipta dua buah folder baru bernama build dan dist. File SystemUI.apk di dalam folder dist tidak bisa digunakan langsung di ponsel android kita karena itu adalah unsigned apk.

6. Kemudian buka file SystemUI.apk (yang berada di folder apktool) dengan WinRAR atau 7zip dan buka juga file SystemUI.apk (yang berada dalam folder dist). Di sini kita akan melakukan signed apk secara manual dan hanya berlaku tanpa mengedit file AndroidManifest.xml jika kamu mengedit file AndroidManifest.xml maka kamu harus mengsigned apk dengan signapk.jar yang mempunyai command tersendiri.

Seret file AndroidManifest.xml ke SystemUI.apk yang berada di folder dist lalu tekan ok bila ada konfirmasi.

Lalu seret folder META-INF ke SystemUI.apk yang berada di folder dist lalu tekan ok bila ada konfirmasi.

7. Kemudian copy SystemUI.apk tersebut ke sdcard dan copy-paste SystemUI.apk tersebut ke /system/app dan jangan lupa untuk menset permissionsnya.

untuk permissionsnya adalah rw-r–r–

Note--> biasakan untuk mempaste file apk ke /system terlebih dahulu lalu set permissionsnya setelah selesai menset permissions lalu move file apk tersebut ke folder yang diinginkan contoh /system/app atau /system/framework.

Note--> Pastikan kamu sudah membuat backup rom kamu dari CWM untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan selama proses modifikasi android.

Note--> File apk yang akan diedit disarankan sudah di deodex atau bisa juga memakai file apk dari Custom Rom karena kebanyakan Custom Rom sudah Deodex dan DWYOR.

1 komentar :